- Mei 6, 2025
- Posted by: Astri
- Categories: Articles, Artikel
Komitmen kami terhadap keberlanjutan tercermin dalam upaya melindungi dan meregenerasi alam, yang sangat penting bagi manusia, bumi, dan keberlangsungan bisnis. Degradasi lingkungan dan dampak perubahan iklim telah menimbulkan berbagai risiko bagi dunia usaha dan komunitas global. Diperkirakan 3,2 miliar orang terdampak langsung oleh degradasi lahan. Fenomena ini memperburuk akses terhadap pangan, air bersih, dan mata pencaharian, serta memicu tekanan sosial ekonomi seperti kemiskinan, migrasi, dan konflik. Degradasi lahan juga menyebabkan hilangnya 20% lahan pertanian global dan diperkirakan akan menurunkan 12% produksi pangan dunia pada 2040.
Lebih dari 44.000 spesies, atau sekitar 28% dari 160.000 spesies yang tercatat secara globalm kini masuk dalam kategori terancam punah. Di Indonesia, jumlah spesies yang terancam punah terus meningkat. Pada 2023, tercatat ada sekitar 2.432 spesies yang terancam punah, termasuk tumbuhan, mamalia, burung, ikan, dan lainnya. Tumbuhan menjadi kelompok dengan jumlah spesies terancam terbanyak, mencapai 1.381 jenis. Dengan data ini, terlihat bahwa tantangan terhadap keberlanjutan lingkungan dan keanekaragaman hayati semakin mendesak, terutama bagi masyarakat yang bergantung pada spesies liar untuk kehidupan sehari-hari.
Namun, dengan pengelolaan yang tepat, alam dapat menjadi kekuatan utama dalam menghadapi krisis iklim, mengurangi kesenjangan, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kami berkomitmen mendukung keberlanjutan melalui berbagai inisiatif. Bersama MeforTree, kami mengajak lebih banyak orang berdonasi untuk menjaga kelestarian bumi melalui penanaman pohon dan pemberdayaan masyarakat lokal.
Sebagai bagian dari rencana keberlanjutan kami, kami telah menetapkan target strategis untuk mendukung upaya pelestarian alam. Fokus ini selaras dengan bidang yang telah Bina Trubus Swadaya tekuni selama puluhan tahun, yaitu memberdayakan masyarakat. Melalui pendekatan ini, kami yakin dapat menciptakan dampak yang signifikan sekaligus memperkuat ekosistem alam dan pertanian secara regeneratif.
Untuk mencapai tujuan tersebut, kami menerapkan pendekatan yang beragam. Misalnya, kami mengembangkan solusi untuk mengatasi deforestasi melalui sistem agroforestri. Kami juga berkerja sama dengan petani dan masyarakat di tingkat tapak untuk memperkuat praktik-praktik agroforestri sekaligus menyediakan sumber pendapatan alternatif yang berkelanjutan.
Kami percaya bahwa kolaborasi adalah penentu kesuksesan di lapangan. Kami tidak dapat mencapai target ini tanpa dukungan dari petani kecil dan masyarakat yang kehidupannya sangat bergantung pada ekosistem tempat tumbuhnya pohon-pohon.
Untuk mewujudkan perubahan, dibutuhkan kemitraan yang kuat. Masa depan yang berkelanjutan hanya dapat dibangun melalui kerja sama dengan pihak-pihak yang memiliki dan nilai yang sejalan.
Target keberlanjutan kami mencerminkan peran aktif yang harus kita ambil dalam menyeimbangkan kembali ekosistem. Melalui aksi bersama, kami ingin menjadikan keberlanjutan sebagai praktik yang terus hidup, tumbuh dan mengakar di masyarakat.