Pengungsi korban gempa Lombok (Foto : Trubus.id / Thomas Aquinus Krisnaldi)
Trubus.id — Bupati Lombok Utara, Najmul Akhyar menginstruksikan para pelaksana tugas kepala desa (plt kades) yang baru dilantik, agar memperhatikan kondisi warga yang masih berada di pengungsian korban gempa Lombok. Ia berpesan agar anak-anak tetap bersekolah.
Demikian juga dengan ibu-ibu yang memiliki anak kecil bisa diupayakan dapat menempati hunian yang layak dan terlindungi.
“Para pejabat kades yang baru harus mampu mencari terobosan terhadap persoalan yang dihadapi. Tentu tak mudah untuk dipikirkan, namun jika dihadapi dengan sabar dan sungguh-sungguh, tentu dapat diuraikan,” katanya pada pelantikan 10 pelaksana tugas kades, dalam siaran pers yang diterima awak media, Selasa (18/9).
Sementara itu terkait dengan bantuan stimulan, Najmul mengimbau dalam prosesnya, warga harus membentuk kelompok masyarakat (Pokmas) beranggota 10-20 orang, untuk mengefektifkan penyaluran dan pertanggung jawaban dari dana yang telah dikucurkan.
Ia juga menyampaikan hal ini kepada jajaran organisasi perangkat daerah (OPD) KLU, untuk menganggarkan perspektif kebencanaan dalam perubahan APBD.
Ia berharap, semangat serupa harus dimiliki kepada desa-desa lain, agar APBDes tertera anggaran untuk membangun hunian sementara, sehingga warga tidak tinggal lama di tenda pengungsian.
“Berat atau tidaknya menjalankan amanah tersebut, tergantung dari keikhlasan menerima amanah yang diberikan. Jika kita ikhlas maka amanah terasa ringan, namun begitu sebaliknya. Mari kita bangun mindset berfikir kita, walaupun amanah ini berat tetapi mulia,” tutupnya. [NN]