Akarwangi menyerap beragam polutan sekaligus menyaring air.
Akarwangi Andropogon zizanioides identik tanaman penghasil minyak asiri. Pantas banyak pekebun di Samarang, Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat, membudidayakan tanaman anggota famili Poaceae itu di lahan luas, sejak 95 tahun silam. Di Kecamatan Samarang, misalnya, luas lahan akarwangi mencapai 1.250 ha. Menurut Nur Ainun Jariyah, peneliti di Balai Penelitian Teknologi Kehutanan, Solo, Jawa Tengah, 89% hasil minyak asiri akarwangi Indonesia berasal dari Garut.
Namun, faedah akawangi sejatinya bukan hanya sebagai sumber minyak asiri. Tanaman kerabat padi itu juga berperan mencegah tanah longsor. Usai penyulingan, limbah akarwangi menjadi bahan baku papan serat. Satu lagi faedah akarwangi yang jarang kita ketahui adalah sebagai penyerap polutan. Praktikus pertanian organik di Kabupaten Subang, Jawa Barat, Aswan, MSi, memanfaatkan tanaman anggota famili rumput-rumputan itu di sekitar rumahnya.
Powered by WPeMatico